Info :

"Blog yang berisi informasi seputar kisah pribadi, perjalanan wisata, dalam blog ini penulis mencoba berbagi pengalaman semoga menambah wawasan dan pengetahuan bagi para pembaca, adapun blog ini merupakan blog pribadi yang di buat untuk mengisi kekosongan waktu dengan hal-hal yang bermanfaat dan semoga menginspirasi".

Sabtu, 19 Desember 2015

Situs Wisata Gunung Munara

Gunung munara adalah situs wisata alternatif di daerah bogor yang mulai banyak di kunjungi, saya bersama teman-teman berkesempatan untuk berkunjung ke Gunung Munara. Gunung Munara yang terletak di Kp. Sawah Kecamatan Rumpin Kabupaten Bogor ini memiliki ketinggian sekitar 1119 Mdpl. Sebetulnya Gunung Munara ini lebih cocok di sebut bukit karena ketinggiannya memang tidak terlalu tinggi, ini sangat cocok untuk anda yang hanya ingin sekedar hiking ringan.
Sumber : jalanpendaki.com
Lokasinya yang tidak jauh dari Ibu Kota Jakarta membuat lokasi ini mudah di jangkau, saya yang berangkat dari dari Tangerang menempuh waktu ± 2 Jam dengan jalan yang masih kurang begitu bagus membuat tempat ini nampaknya perlu mendapat perhatian lebih dari pemerintah setempat.
Jembatan Bambu Penghubung Menuju Puncak
Di situs Gunung Munara ini selain kita bisa mendaki puncak gunung disini pula terdapat beberapa petilasan atau goa yang di percaya masyarakat setempat sebagai tempat keramat. Konon di salah satu goa, Persiden Republik Indonesia yang pertama yaitu Bung Karno pernah bertapa di dalamnya.
Papan yang bertuliskan selamat datang ke kramat Gn. Munara
Sempat berfoto di salah satu goa
Nampak seorang pedagang berjualan di depan mulut goa

Untuk dapat melakukan pendakian sebelumnya kita harus membayar biaya parkir motor sebesar Rp. 5000,-/ Motor kemudian di lanjutkan membayar administrasi di loket masuk sebesar Rp. 5000,-/ orang. Pendakian memakan waktu ± 45 Menit untuk mencapai puncak, dengan kontur tanah yang lumayan naik turun tentunya kita harus berhati-hati untuk melangkahkan kaki setapak demi setapak.

Rehat sejenak

Sembari meluruskan otot-otot yang tegang karena mulai kelelahan, (hehehe maklum lah anak rumahan jadi kaget kalo di ajak jalan-jalan) sejenak saya dan teman-teman berfoto-foto ria terlebih dahulu sebelum akhirnya melanjutkan perjalanan.
Mas Denny
Wawan / Aris / Yudha
Dan akhirnya setelah menghabiskan waktu beberapa saat, kami akhirnya tiba di puncak Gunung Munara. untuk mencapai puncak ini kita harus memanjat tebing batu yang lumayan curam, saya sendiri pun agak lumayan takut untuk memanjat ke atas karena saya phobia akan ketinggian, tapi belum lengkap rasanya jika tidak menikamati indahnya pemandangan yang terlihat dari atas puncak Gunung Munara ini

Tebing batu yang harus di daki
Foto by - Irpanr
Penampakan dari atas puncak
Mas Denny in Munara 1119 Mdpl
Dan saya yang begitu takut akan ketinggian
Semoga ini bisa menjadi referensi buat kalian yang ingin sekedar haiking-haiking ringan namun dengan panorama yang indah tentunya dengan budget yang murah meriah. Lokasi Gunung Munara ini sangat dengan Ibu Kota Jakarta so Have a Nice Day and Selamat liburaaan.
.